Community Development

Longsor Brebes

Program CSR (Corporate Social Responsibility) Peduli Bencana Longsor di Kabupaten Brebes dilaksanakan pada Jumat, 2 Maret 2018. Kegiatan ini berlokasi di Desa Salem Kabupaten Brebes, desa yang terdampak bencana Longsor Brebes. Menurut informasi data di lapangan yang PT. SPHC peroleh melalui Tim PMI Jawa Tengah, bahwa kebutuhan sarana prasarana mandi dan bersih-bersih di lokasi pengungsian sangat minim, sehingga bantuan yang diberikan berupa: 150 pcs ember air, 150 pcs gayung mandi, 150 pcs tikar, 300 pcs sabun mandi, 75 renteng shampoo, 300 pcs sikat gigi dan 150 pcs pasta gigi. Pengangkutan bantuan menggunakan armada truk dari Semarang menuju Majenang (titik terdekat dari Posko Pengungsi), yang kemudian ditampung di dalam Posko Koramil Babinsa Desa Windusakti dengan penyerahan oleh Direktur PT. SPHC kepada Sekretaris Desa Windusakti.